Perjalanan ke Lampung : Pulang Naik Kapal Cepat (5)
Monday, December 17, 2007 by harjo
Pekerjaan rampung, jalan-jalan pun cukup, dan sekarang waktunya untuk pulang. Saya agak ragu, apakah pulangnya menggunakan Damri lagi? Ataukah menggunakan travel?. Untuk mencoba pengalaman baru, tidak ada salah saya mencoba menggunakan travel. Keuntungan menggunakan travel, kita bisa dijemput di manapun kita berada di Bandar Lampung. Hanya saja, kerugiannya, kita ikut muter-muter dulu menjemput seluruh calon penumpang yang juga ingin dijemput. Saya pikir sepertinya akan terlalu lama. Sehingga saya putuskan untuk potong kompas saja, yaitu dengan menggunakan kendaraan travel di Kilometer 10 Panjang.
Hanya sekitar 30 menit ngetem, kendaraan sudah penuh (isi 6 penumpang, Mitsubishi Kuda). Ongkosnya ternyata tidak terlalu mahal, hanya Rp 25.000,-. Selanjutnya dari Bakauheni saya menggunakan kapal cepat dengan tarif hanya Rp 30.000,- (sudah termasuk jasa pelabuhan, jasa angkutan, jasa asuransi, dan kontribusi ke Pemda). Hanya butuh waktu 90 menit ternyata saya sudah sampai di Pelabuhan Merak. Selanjutnya dari terminal Merak saya lanjutkan perjalanan dengan bis ke Jakarta dengan ongkos Rp 13.000,- (Bis APIK non AC). Sehingga total pengeluaran dari Panjang ke Jakarta hanya Rp 68.000,-, lebih murah dibandingkan jika naik Damri yang Rp 130.000,- kelas eksekutif.
Sebagai informasi bahwa jalur travel Panjang - Bakauheni ternyata jalur rebutan antara bis reguler dengan travel, sehingga sering terjadi keributan. Dan pada akhirnya yang dirugikan adalah kendaraan reguler. Kasihan juga ...
Sy baru pulang pagi tadi dari metro 15/2/2010, nyaman sekali naik damri eksekutif 24 seat cuma 155 ribu. dari metro jam 20.00 sampe gambir jam 5.30. sebetulnya telat, karna saat mau masuk kapal, pas bis saya gak kebagian tempat, jadi nunggu kapal berikut. Tp nyaman dan oke.
Sebaliknya saat berangkat dari gambir padi, ternyata gak ada yang ke metro pagi, terpaksa nyambung2. Lebih lama dan kurang bagus busnya, walau eksekutif 24 seats. Gambir - Tj. Karang 144 rb. Tj. karang - metro 10 rb, naik bus 3/4 yang AC-nya kurang bagus. Mudah2an ada manfaatnya.